Sebelum membahas cara install aaPanel, mari kita bahas dulu apa itu aaPanel. aaPanel adalah control panel web open-source yang berfungsi sebagai antarmuka pengguna untuk mengelola server web. Control panel ini memungkinkan pengguna untuk mengelola server dengan mudah dan efisien, dan juga dilengkapi dengan berbagai fitur seperti manajemen DNS, manajemen database, manajemen file, dan masih banyak lagi.
Sebelum Anda mengikuti langkah-langkah cara install aaPanel, ada baiknya jika Anda mengetahui keuntungan menggunakan aaPanel. Berikut ini adalah beberapa keuntungan yang bisa Anda dapatkan dengan menggunakan aaPanel:
- Menghemat waktu dan usaha dalam mengelola server
- Memudahkan penggunaan dan pengelolaan server web
- Dilengkapi dengan berbagai fitur yang memudahkan penggunaan server
- Mendukung berbagai jenis sistem operasi server
- Open-source dan gratis untuk digunakan
Persyaratan Sistem
Sebelum Anda melakukan install aaPanel, ada beberapa persyaratan sistem yang harus dipenuhi. Berikut ini adalah persyaratan sistem yang diperlukan:
- Sistem operasi minimal Ubuntu 16.04, Debian 8 atau CentOS 7.
- CPU minimal 1 Core, RAM minimal 512 MB dan storage minimal 10 GB.
- Koneksi internet yang stabil.
Pastikan persyaratan sistem di atas terpenuhi sebelum melakukan instalasi.
Cara Install Control Panel aaPanel di CentOS, Debian atau Ubuntu
Dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini, Anda bisa dengan mudah menginstall aaPanel di CentOS, Debian atau Ubuntu. Berikut adalah langkah-langkahnya:
1. Login ke Server Anda
Pastikan Anda memiliki akses root atau pengguna standar dengan akses sudo. Dalam tutorial ini, OS yang digunakan adalah Centos.
Anda bisa login ke server menggunakan aplikasi PuTTY atau Bitvise SSH Client.
2. Perbarui Server Anda
Setelah login, perbarui server Anda dengan perintah berikut:
Untuk Debian atau Ubuntu
sudo apt-get update && sudo apt-get upgrade
Untuk CentOS atau RedHat 7 8
sudo yum update
3. Instalasi Wget
Meskipun curl bisa digunakan, kali ini kita akan menggunakan perintah wget. Untuk menginstallnya, jalankan perintah berikut:
Untuk Debian atau Ubuntu
apt-get install wget
Untuk CentOS atau RedHat 7 8
sudo yum install wget
4. Download Script Install aaPanel
Selanjutnya, gunakan perintah wget untuk mendownload script instalasi terbaru dari aaPanel. Jika Anda menggunakan CentOS atau Redhat 7 8 Linux, gunakan perintah berikut:
wget -O install.sh http://www.aapanel.com/script/install_6.0_en.sh
Sedangkan jika Anda menggunakan Debian atau Ubuntu Linux, gunakan perintah berikut:
wget -O install.sh http://www.aapanel.com/script/install-ubuntu_6.0_en.sh

4. Jalankan script install.sh
Setelah berhasil mendownload script instalasi aaPanel, jalankan script tersebut dengan perintah:
sudo bash install.sh
Setelah itu, Anda akan diminta untuk menginstal aaPanel ke direktori /www dan mengaktifkan SSL pada Login control panel aaPanel.

Jawablah pertanyaan tersebut dengan Y dan YES secara berturut-turut.
5. Tunggu Hingga Proses Selesai
Setelah menjawab pertanyaan, maka proses instalasi akan berjalan dan tunggu hingga selesai. Proses instalasi akan memakan waktu beberapa menit tergantung pada kecepatan koneksi internet dan spesifikasi server.
6. Login ke aaPanel
Setelah proses instalasi selesai, Anda akan mendapatkan link login pada IP server Anda, misalnya: ipserver:7800/some-character. Juga nama pengguna dan kata sandi akan muncul. Silahkan catat terlebih dahulu dan simpan agar tidak lupa.

Buka browser Anda dan akses link login aaPanel. Lalu Login menggunakan username dan password yang telah muncul tadi. Setelah berhasil login, Anda akan diarahkan ke halaman utama aaPanel.

7. Instal paket Software untuk aaPanel
Pada dashboard aaPanel, Anda dapat mengatur paket software antara LNMP atau LAMP. Klik pada pilihan yang Anda inginkan dan tunggu hingga proses selesai.

8. Fitur-Fitur aaPanel
Control panel aaPanel memiliki beberapa fitur yang dapat Anda gunakan seperti Dashboard, Security, Settings, App store, dan Instalasi Docker. Anda juga dapat menyertakan dan mengakses server remote yang diinstal dengan aaPanel untuk manajemen pusat cluster server.
Cara Uninstal aaPanel
Jika Anda ingin menghapus instalasi control panel server aaPanel, gunakan perintah berikut:
sudo service bt stop && chkconfig --del bt && rm -f /etc/init.d/bt && rm -rf /www/server/panel
Kesimpulan
aaPanel merupakan kontrol panel ringan yang memiliki banyak fitur yang dapat memudahkan dalam mengelola server website, melalui aaPanel kita dapat memilih fitur apa yang akan diterapkan sehingga dapat meringankan beban server.
Demikian panduan mengenai Cara Install aaPanel di CentOS, Debian atau Ubuntu. Semoga dapat membantu Anda!